Membuat efek gambar di blog dengan css

efek gambar dengan css

CSS sangat felxibel bisa digunakan untuk banyak keperluan, berbagai media, semua platform dan semua sistem pengelola konten (wordpress, blogger, joomla dll). Penggunaanya juga sangat mudah sehingga kita bisa brekreasi dengan tulisan maupun gambar. Kali ini saya akan berbagi cara bagaimana menyisipkan efek gambar dengan css pada blogger.

Untuk menyisipkan css di blogger ada dua cara :

  1. Menyisipkan css pada template
  2. Menyisipkan css pada posting

Kedua cara ini sebenarnya hampir sama, yang berbeda hanya penempatan kode cssnya saja. Saya coba buat contoh menyisipkan css untuk membuat efek gambar.

Menyisipkan css pada template

Pertama masuk ke menu template

menambahkan css pada template blog

Klik tombol Ubahsesuaikan

menambahkan css pada template blog

Pilih tinggat lanjut

menambahkan css pada template blog

Kemudian isikan kode css yang akan ditambahkan misal :

.post img {
    margin: 30px;
    border: 5px solid #eee;
    -webkit-box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    -moz-box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    -webkit-transition: all 0.5s ease-out;
    -moz-transition: all 0.5s ease;
    -o-transition: all 0.5s ease;
}
.post img:hover {
    -webkit-transform: rotate(-7deg);
    -moz-transform: rotate(-7deg);
    -o-transform: rotate(-7deg);
}

Lalu simpan dengan menekan tombol Terapkan ke Blog.

Kode css diatas berfungsi untuk menambahkan efek gambar pada semua posting (sesuai template).

Menyisipkan css pada posting

Untuk cara kedua, css kita sisipkan pada bagian posting dengan langkah :

Pertama buat posting baru atau edit posting yang sudah ada

efek css pada posting blog

Masukkan gambar yang akan diberi efek, boleh diupload atau coba dari situs saya, pilih from url trus isikan https://www.zainalhakim.web.id/zainal-web.id.png, lalu tekan add selected

efek css

Jika gambar sudah muncul, kemudian tekan tombol HTML (seperti pada lingkaran merah)

efek css pada posting blog

Pada bagian HTML editor, sisipkan kode css yang akan digunakan

efek css pada posting blog

Contoh berikut kede css untuk merubah gambar yang berada dalam area <div id="contoh1">...</div> (anda bisa sesuaikan)

#contoh1 img {
    margin: 30px;
    border: 5px solid #eee;
    -webkit-box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    -moz-box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    box-shadow: 4px 4px 4px rgba(0,0,0,0.2);
    -webkit-transition: all 0.5s ease-out;
    -moz-transition: all 0.5s ease;
    -o-transition: all 0.5s ease;
}
#contoh1 img:hover {
    -webkit-transform: rotate(-7deg);
    -moz-transform: rotate(-7deg);
    -o-transform: rotate(-7deg);
}

kemudian tambahkan : <div id="contoh1"> sebelum perintah <img... dan tambahkan </div> setelah <img ... />

Kode diatas dianjurkan hanya untuk satu gambar, jika digunakan banyak gambar anda bisa ubah #contoh menjadi .contoh dan <div class="contoh1">

Kemudian simpan dan publikasikan. Silahkan lihat halaman blog anda.

Jika ada masukan, atau pertanyaan jangan sungkan mengisi komentar halaman ini. Dan jika ini berguna untuk anda silahkan berbagi dengan yang lain.

 

Semoga Bermanfaat
Zainal Hakim

** Bebas disunting dengan menyebutkan sumber **

Artikel Lainnya

  • Membuat background gradient dengan css3
    Salah satu fitur unggulan yang dihadirkan pada teknologi css3 adalah kemampuanya membuat warna latar/background gradient. Gradient adalah perubahan warna dari satu warna ke warna lainya yang dilakukan secara teratur. Gradient lebih identik pada hasil gambar yang diciptakan melalui proses penempatan kombinasi beberapa warna yang memenuhi sebuah area gambar. Biasanya untuk menghasilkan gambar gradient digunakan aplikasi pengolah gambar seperti photoshop, atau corel draw. Pada artikel ini saya akan berbagi tentang bagaimana membuat latar gradient dengan css3.
  • Efek gambar grayscale dengan css
    Beberapa waktu lalu saya pernah tulis tutorial tentang Membuat efek gambar dengan css, yang membahas tentang bagaimana caranya menambahkan efek glow, berputar, dan transparan. Pada tutorial kali ini saya akan berbagi tentang bagaimana membuat efek gambar grayscale atau hitam putih dengan css.
  • Template halaman admin gratis
    Setiap kali kita membuat sebuah aplikasi web tentunya pasti menginginkan hasil yang baik, enak dilihat, tampilan yang cepat, fleksibel dan gampang untuk dikembangkan. Dan satu lagi tentunya lagi hemat waktu dalam membuatnya.
  • Mengatur format tabel dengan css
    Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan css, yang umumnya digunakan untuk mengatur layout halaman web. Berikut ini saya akan berbagi tentang bagaimana mengatur format tabel dengan css. Pengaturan format tabel yang akan kita lakukan adalah mengganti warna tabel dan jenis tulisan pada tiap cell tabel. SIlahkan simak berikut ini..
  • Membuat bingkai gambar dengan css
    Kemampuan css dalam memperindah tampilan sudah tidak diragukan lagi, apalagi dengan hadirnya css3 sebagai pengembangan dari versi sebelumnya memang menambah kemampuan serta fleksibilitasnya dalam urusan pengaturan tampilan halaman web. Kali ini saya akan sedikit berbagi tentang bagaimana membuat bingkai gambar dengan css.

Kiriman terbaru