Program Aplikasi Perkantoran Alternatif
Salah satu tujuan kita menggunakan komputer tentunya adalah agar memudahkan dan mempercepat pekerjaan kita. Yang paling umum digunakan oleh semua pengguna komputer adalah untuk mengetik dengan bantuan aplikasi pengolah kata, pengolah angka, presentasi dll. Mungkin sebagian orang terlanjur dimanjakan oleh salah satu paket aplikasi perkantoran sehingga kurang meminati paket aplikasi lainya yang mungkin saja memiliki kelebihan. Aplikasi perkantoran alternatif apa saja yang layak anda coba?
Informasi berikut akan membantu anda menemukan paket aplikasi lain yang layak anda coba, walaupun tidak semuanya gratis..
OpenOffice
OpenOffice adalah salah satu paket aplikasi yang cukup lengkap terdiri dari Writer (untuk pengolah kata), Calc (Untuk pengolah angka), Impress (Untuk presentasi), Base (Untuk database) dan Math (untuk penulisan rumus-rumus). Aplikasi ini bisa anda gunakan tanpa harus bayar/Gratis. Anda bisa download OpenOffice ini di www.openoffice.org.
LibreOffice
LibreOffice Adalah paket aplikasi perkantoran yang juga bisa menjadi alternatif berikutnya, cukup lengkap dan sangat mudah digunakan. Anda bisa download aplikasi ini di www.libreoffice.org
Google Docs
Aplikasi googel docs ini adalah kumpulan perangkat yang bisa anda akses secara online. Penggunaan juga cukup mudah. Untuk menggunakannya anda cukup membuka alamat berikut : https://docs.google.com/
KOffice
KOffice adalah paket aplikasi perkantoran yang juga sangat lengkap, dapat dijalankan dalam berbagai sistem operasi seperti windows, linux dan mac os. Anda bisa mendownloadnya di www.koffice.org
Aplikasi-aplikasi perkantoran diatas secara umum sama fungsinya, serta memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda.
Semoga Bermanfaat
Zainal Hakim
** Bebas disunting dengan menyebutkan sumber **