Menampilkan data acak dari mysql
Pada dasarnya setiap kita menampilkan data melalui query, mysql akan menampilkan data secara urutan memasukkan datanya, yang terakhir akan berada dipaling bawah. Bagaimana jika kita ingin menampilkan datanya secara acak.
SELECT kode, nama, keterangan FROM tb_barang ORDER BY RAND() LIMIT 10
Kode diatas memunculkan 10 record data yang diambil secara acak dari tabel barang. Jika anda lihat pada perintah mysql diatas ada perintah RAND() yang fungsinya mengacak record, dan perintah LIMIT untuk membatasi tampilnya record.
Semoga bermanfaaat
Zainal Hakim
** Bebas disunting dengan menyebutkan sumber **